29 Januari 2015

Perbandingan pH pada air alkali

Saya sudah mengkonsumsi beberapa jenis air minum alkali yang dijual dalam kemasan di pasaran maupun air minum biasa yang disaring dengan teko khusus untuk menjadi air minum alkali. Saya ukur masing-masing air yang "katanya" alkali tersebut menggunakan pH meter dan hasilnya sebagai berikut :

Milagros
1. Milagros
Sejak ibu mertua didiagnosa Tumor Otak pada bulan Agustus 2014, ibu mertua selalu mengkonsumsi Milagros satu botol per hari. Harganya cukup mahal untuk ukuran kami, yaitu Rp.350.000 per dus (1 dus = 12 botol). Sistem penjualannya seperti MLM dan dengan membeli satu dus Milagros dan menyerahkan data-data ke upline, maka kita juga otomatis tergabung sebagai member. Saya sendiri kurang paham bagaimana sistemnya, tapi yang jelas setiap saya membeli satu dus, ada kiriman cashback ke rekening bank saya yang terdaftar di anggota Milagros sebesar Rp. 45.000 (untuk pembelian per dus). Alhamdulillah.. Ketika air Milagros kami ukur menggunakan pH meter, hasilnya adalah pH = 9.5. Dan katanya, air Milagros tidak dihasilkan melalui mesin, melainkan langsung dari mata air dari pegunungan di Sukabumi. Tapi pernyataan itu tidak saya temukan di laman Milagros. CMIIW.


Kangen Water
2. Kangen Water
Kangen water diproduksi dari mesin khusus yang dijual oleh Enagic Indonesia, yang pH-nya dapat disesuaikan menurut keinginan penggunanya. Mesin ini bisa dibeli oleh masyarakat luas, lalu airnya dijual ke tetangga di sekitar. Harga mesin sangat mahal. Artis Ria Irawan yang juga penderita kanker, membeli mesin tersebut dengan harga sekitar USD 3.900. Pertama kali saya mencoba kangen water adalah pemberian dari teman saya di grup ibu-ibu rempong, Putri. Ketika diukur pH-nya 8.3. Mungkin memang teman saya minta pH sekian saat membeli kangen water itu. Saya belum tau harga kangen water yang dijual secara eceran, karena alhamdulillah kemarin itu dapatnya pun gratis. Terima kasih Putri!

Biocera
3. Biocera (teko alkali)
Ada teko yang dapat mengubah air minum kita di rumah menjadi air alkali. Salah satunya adalah yang saya beli beberapa waktu lalu, bermerk Biocera. Harga teko tersebut variatif, dan dijual secara online. Saya menemukan satu penjual paling murah di Tokopedia dengan harga Rp.1.100.000,- (normalnya Rp.1.500.000,-). Cara penggunaannya sangat mudah, hanya menaruh air yang siap diminum ke dalam teko tersebut yang telah dipasang saringan khusus, dan air hasil saringan pun dapat langsung diminum. Saringan diganti setiap 6 (enam) bulan sekali dan harga saringannya Rp.500.000,-. pH yang dihasilkan oleh teko tersebut paling tinggi adalah pH = 8.5. Saya gunakan teko ini untuk asupan air minum di rumah untuk kami sekeluarga.

Advance Miracle Doctor (botol minum)
4. Advance Miracle Doctor (teko dan botol minum alkali)
Nah, botol minum di atas sudah dimiliki oleh ibu saya sejak beberapa tahun lalu, hadiah dari sebuah credit card. Tapi karena belum tau kegunaannya, maka botol tersebut tidak pernah digunakan oleh ibu dan keluarga saya. Setelah tau akan manfaatnya dan berguna untuk treatment kanker saya, maka saya minta ijin ibu agar botol ini bisa saya manfaatkan. Alhamdulillah, botol ini bisa saya gunakan botol ini saat berpergian, terutama ke kantor. Harga botol ini Rp.900.000-an. Namun saat promo beberapa saat lalu, bisa didapatkan dengan harga Rp.400.000,-. Harga filternya sendiri sekitar Rp.250.000,- saat tidak promo dan diganti setiap 2-4 bulan. pH yang dihasilkan adalah pH = 8.3. Advance Miracle Doctor juga ada yang berbentuk teko, tampilan dan harganya mirip teko Biocera.

5. Air Zamzam
Subhanallah, banyak sekali keajaiban air zamzam sudah terbukti dan dirasakan oleh banyak orang. Ternyata salah satu alasannya adalah karena air zamzam termasuk air alkali dengan pH antara 8.5-9.5. Dan berbeda dengan air alkali lainnya, air zamzam murni dari sumber air dan bukan buatan mesin. Mengapa air zamzam bisa demikian istimewanya? Silahkan dicari lewat mbah Google. Saya akan bahas lain waktu.

2 komentar :

  1. Terima kasih sharenya. Sangat bermanfaat untuk saya pasien kanker payudara.

    BalasHapus
  2. Bu bisa minta kontak number distributor biocera nya ? tx

    BalasHapus